Toto Pranoto: Himbara Berperan Sangat Penting Gerakkan Ekonomi Nasional
JAKARTA – Pengamat BUMN yang juga menjabat Managing Director Lembaga Management FEB Universitas Indonesia Toto Pranoto menyebut, bank-bank milik negara (Himbara) memiliki peranan sangat penting untuk menggerakan ekonomi di tengah ketidakpastian akibat perlambatan ekonomi dunia. Sepanjang 2024, fungsi intermediasi bank-bank Himbara sudah cukup baik terlihat dari kemampuan dalam menjembatani pemilik dana dengan pihak yang membutuhkan