Pengelola Taman Pintar Hadirkan Fasilitas Virtual Guide dan Layanan Video 360 Derajat
KOTA YOGYA – Taman Pintar memperkuat layanan berbasis virtual dengan Taman Pintar Virtual Guide dan Taman Pintar 360 Derajat. Layanan tersebut diharapkan menjadi daya tarik pengunjung saat Taman Pintar diizinkan beroperasi kembali.
Sebelumnya, destinasi wisata pendidikan yang dikelola UPT Pengelolaan Taman Budaya ini sukses dengan layanan kunjungan Sciensation Virtual Tour.
“Taman Pintar Virtual Guide merupakan layanan terbaru di Taman Pintar yang bisa membantu pengunjung untuk lebih memahami konsep keilmuan dari alat peraga di Taman Pintar hanya dengan google lens atau scanner barcode dari barcode yang dipasang disamping zona/alat peraga,” ungkap Kasie Pemasaran dan Kerja Sama Taman Pintar Kamila, beberapa waktu lalu (28/09/2021).
Ia menjelaskan, saat menggunakan layanan tersebut, pengunjung akan tersambung dengan link youtube Taman Pintar yang menampilkan video tutorial dari pemandu Taman Pintar.
“Vitur ini juga dilengkapi dengan menu penjelasan lebih lengkap tentang zona/alat peraga diinginkan,” papar Kamila.
Ia melanjutkan, penambahan fasilitas bagi pengunjung Taman Pintar tersebut merupkan inovasi untuk memberikan pelayanan terbaik pada masyarakat. Karena itu, Taman Pintar selalu berupaya untuk bisa mengedukasi masyarakat melalui berbagai program dan kegiatan yang inovatif yang sesuai misinya menumbuhkembangkan minat generasi muda terhadap sains melalui imaginasi, percobaan, dan permainan yang menyenangkan.
Disamping fasilitas Virtual Guide, juga dikenalkan layanan Taman Pintar 360 Derajat. Fasilitas ini merupakan layanan alternative dan interaktif untuk berkunjung secara virtual di Taman Pintar.
“Melalui video 360 derajat, pengunjung bisa melihat apa yang ada disebelah kiri, kanan, belakang, atas dan bawah secara dinamis. Pengunjung akan terasa berada di dalam dalam lokasi yang ada di video itu, sehingga pengunjung dapat melihat segala kenampakan di Taman Pintar dari rumah atau sekolah masing-masing,” katanya.
Masyarakat yang ingin menyaksikan Taman Pintar 360 Derajat akan diberikan akses, setelah sebelumnya melakukan registrasi ke hotline melalui website resmi Taman Pintar.(redaksi)